Rapat Penyamaan Persepsi Reviewer Hibah LPPM TA 2021/2022

Rapat Penyamaan Persepsi Reviewer Hibah LPPM TA 2021/2022

Admin LPPM_2 Desember 6, 2021 Kegiatan LPPM

Bandung, 6 Desember 2021, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

LPPM Unisba – Senin, 6 Desember 2021. Guna menyamakan persepsi antara LPPM Unisba dengan para pengkaji (reviewer) hibah internal LPPM Unisba TA 2021/2022, dilaksanakan rapat melalui zoom meeting pada Senin (6/12/2021). Acara tersebut dibuka oleh Ketua LPPM Prof. Dr. Neni Sri Imaniyati, S.H., M.Hum. dan dihadiri oleh 36 reviewer internal di Lingkungan Unisba.

Dalam acara tersebut dipaparkan panduan terkait penilaian proposal hibah baik skema penelitian maupun PkM yang diajukan oleh para peneliti/pengabdi di lingkungan Unisba. Selain itu, disampaikan pula pemaparan mengenai keterkaitan penelitian dan PkM dengan hak cipta dan paten oleh Kepala Pusat Pengembangan & Pelayanan Kekayaan Intelektual Tatty Aryani Ramli, SH., MH.

Komentar

Deprecated: Berkas Tema tanpa comments.php tidak digunakan lagi sejak versi 3.0.0 dan tidak tersedia penggantinya. Harap sertakan templat comments.php dalam tema Anda. in /var/www/html/wp-includes/functions.php on line 5581

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.